Menyambut Hari Ibu (22/12), Pengurus Bayangkari Bangkalan, Madura memanfaatkan momen ini untuk berkunjung ke klinik SLVR (Silver Internasional Clinic), untuk mendapatkan informasi kesehatan.
Ditemui di Jalan Kutai no 38 Surabaya, sebanyak 18 Pengurus Bayangkari mengikuti arahan dan pengetahuan seputar kecantikan kulit dan tubuh, oleh Dokter Ayyub selaku dokter klinik. Pengetahun ini, dirasa perlu untuk para ibu agar tetap menjaga kecantikannya, baik wajah maupun anggota tubuh.
“Sebenarnya kita ingin memperkenalkan manfaat perawatan. Cara memilih produk yang tdk mengandung mercury. Bahan mercury sangat berbahaya. Ibu-ibu boleh saja beli di pasar dengan harga murah, Rp 2 rb, Rp 5 rb. Tapi kalau tiba-tiba timbul efek samping di wajah kan berbahaya,” terang Rama Budisetyo, CEO SLVR disela-sela kesibukannya melayani para tamu.
Dikatakan, mercury adalah logam yang ada di dalam termometer, yang tidak baik dari mercury adalah, jika pemakaian diberhentikan akan nampak semuanya, flek-flek akan keluar. Jika terkena panas matahari, wajah bisa berubah menjadi kepiting rebus, merah. Kulit jadi tipis, belum lagi efeknya bisa berhujung penyakit kanker.
Acara yang berlangsung selama satu setengah jam ini, berlangsung cukup akrab. Tak hanya penjelasan mengenai pemilihan produk kecantikan yang tepat, SLVR juga mempersilahkan peserta untuk melakukan free facial treatment.
“Kunjungan kita dalam rangka memperingati Hari Ibu, kita kan semua ibu-ibu. Kita selenggarakan acara ‘dari kita untuk kita’. Datang ke klinik sangat perlu, jaman sekarang yang diliat, baik cowok atau cewek itu kan wajahnya dulu, makanya, dirawat agar menyenangkan,” tutut Ading Windiyanto, Ketua Bayangkari Cabang Bangkalan dengan ramah.
naskah dan foto : pipit maulidiya