ASTON Madiun Hotel & Conference Center mengumumkan bahwa Suherman Yuli Prasetya akan menempati posisi sebagai Pastry Chef dimulai pada hari Selasa, 7 September 2021. Suherman pernah bekerja sebagai chef di beberapa hotel di berbagai wilayah Indonesia dan memiliki pengalaman menjadi pastry chef selama 7 tahun.
Suherman mengawali karirnya dengan menjadi seorang Cook Pastry di Golf Graha Family & Country Club Surabaya pada tahun 2004 – 2007. Kemudian ia menjadi seorang Cook atau Juru Masak di Dragon La Braserie Italian Café Surabaya tahun 2007 – 2008. Ia juga pernah mendapat penghargaan juara 2 kategori dekorasi pada tahun 2008. Lalu pada tahun 2008 sampai 2011, ia bekerja sebagai Commis 1 Pastry di Java Paragon Hotel & Residence Surabaya.
Pada tahun 2011, ia melanjutkan karirnya di luar kota Surabaya yaitu di Grand Surya Hotel Kediri menjadi Chef De Partie hingga tahun 2014. Lalu di tahun yang sama, Suherman memutuskan untuk pindah ke Mercure Hotel Palu dan menjadi Pastry Chef selama satu tahun.
Kemudian pada tahun 2015 – 2017, ia bekerja sebagai Cluster Pastry Chef di NOBIS (NOVOTEL & IBIS) Balikpapan. Terakhir, pada tahun 2017 Suherman bekerja sebagai Cluster Pastry Chef di Grand Mercure & Ibis Hotel Yogyakarta Adisucipto selama 3 tahun sebelum akhirnya bergabung untuk memperkuat tim Food & Beverage di ASTON Madiun Hotel & Conference Center.
“Ke depannya, Saya akan mengurus dan bertanggung jawab dalam pastry dan di seluruh lingkup kitchen serta melaporkan langsung kepada Executive chef. Berfokus pada pastry, Saya tertantang untuk selalu memberikan inovasi dan ide-ide baru seiring dengan berjalannya waktu” kata Suherman.