Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Surabaya ke-721, Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kota Surabaya mengadakan lomba dayung perahu karet Sprint dan Slalom Rubber Boat Race. Kegiatan untuk umum ini diadakan pada 7-8 Juni 2014 di Kalimas PDAM Surabaya.
Diikuti sebanyak 50 peserta, 13 diantaranya adalah grup perempuan. Peserta lomba yang didominasi oleh mapala (mahasiswa pencinta alam) yang berasal dari Surabaya. Terbagi menjadi beberapa kelompok, yang mana per kelompoknya terdiri dari 5 orang yang menaiki perahu karet.
Peserta beradu cepat menggunakan perahu keret siapa yang sampai finish dulu dia yang menang. Sebelum sampai garis finish peserta dituntut untuk melewati halang rintang dengan melakukan manufer perahu. Terdapat dua halang rintang berbentuk kayu yang menjulur dari atas hingga kebawah, peserta harus melewati tanpa menyentuhnya.
Pinalti akan diberikan kepada peserta yang menyentuh kayu dibuat sebagai halang rintang. Berbagai teknik yang digunakan peserta, ada yang mendayung dan sang kapten kberdiri untuk memberi abahan, ada juga yang semuanya duduk rapi dan semangat untuk mendayung dengan cepat.
Menurut Kepala Dispora Kota Surabaya Ir Hidayat Syah M.T, acara ini diharapkan dapat menciptakan bibit bibit atlet nasional maupun internatsional. “Dengan dikenalnya olah raga air ini pemkot nantinya kan mewadahi dan memberikan fasilitas untuk olah raga air di surabaya,” ujar Hidayat Syah.
naskah | foto : moch johan f