Olahan jamur, bisa menjadi alternatif untuk pecinta kuliner yang ingin menikmati kudapan ala vegetarian yang bebas unsur hewani. Berbagai olahan jamur dan menu vegan lainnya bisa ditemui di Resto O-Jamur yang bertempat di Jalan Brigjen Katamso 270 Waru, Sidoarjo ini.
Resto yang memiliki 110 menu sehat dan lezat yang bebas unsur hewani, MSG dan arak ini buka mulai pukul 10.00-14.00 dan 17.00-21.00. Menu di O-Jamur tidak hanya melulu sayur mayur yang diolah dengan cara biasa saja, akan tetapi menu yang ditawarkan sangat bervariasi. Walaupun berbahan nabati, penyajiannya sangat mirip dengan olahan makanan berbahan hewani. Soal rasa tak perlu kuatir, semua makanan diolah dengan higienis dan sang masterchef yang membuat menunya sendiri telah 13 tahun menjadi vegetarian.
Coba saja Mie Goreng Iga Bakar, sepintas mirip mie biasa tetapi uniknya adalah iga bakar yang mana berasal dari tepung yang telah diolah sedemikian rupa, hingga memiliki rasa mirip dengan iga bakar yang berasal dari sapi. Semakin lengkap bila menu tadi disandingkan dengan es soya rosella yang segar. Es susu kedelai yang ditambahkan sirup rosella menjadi perpaduan yang memanjakan lidah.
Resto yang bertempat di lahan yang cukup luas ini memiliki konsep urban farming dan restoran peduli bumi. Menurut Novi, Manager O-Jamur, restonya memiliki tujuan untuk mengurangi global warming dan juga mengurangi jumlah sampah plastik, jadi kami tidak menyediakan sedotan minum.
Resto yang sudah berdiri semenjak Juli 2013 juga menyediakan fasilitas reservasi, delivery order dan Green Educa-Tour. Green Educa-Tour ini merupakan salah satu media pembelajaran bagi pelajar playgroup hingga SMA mengenai budidaya dan pengolahan jamur.
Untuk yang menyukai suasanan asri khas pedesaan, resto ini menjadi salah satu alternatif yang tepat. Dengan lahan yang cukup luas, ada dua pondok makan, danau buatan, lahan bercocok tanam, musholla hingga rumah untuk budidaya jamur.
O-Jamur
Jalan Brigjen Katamso 270, Waru, Sidoarjo
Tlp. 031-88251888
naskah|foto : denty puspita meilani
1 Comment
sekarang bukanya mulai pukul 10.00 – 22.00
tempatnya sejuk, recommend bgt pokoknya.
buat hunting foto jg cocok, pelayanan jga ok.